views
Tottenham Dikritik: Seperti Tim Pelajar yang Belum Dewasa!

Kekalahan Memalukan Tottenham Hotspur dari Everton
Kekalahan Tottenham Hotspur dari Everton pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (19/1/2025), menjadi sorotan tajam Jamie Carragher. Legenda Liverpool ini menyindir The Lilywhites, menyebut penampilan mereka mirip tim akademi bocah!
Dalam pertandingan tersebut, Tottenham harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor 3-2. Everton tampil agresif dan langsung unggul 3-0 di babak pertama berkat gol dari Dominic Calvert-Lewin, Iliman Ndiaye, dan Archie Gray (gol bunuh diri).
Spurs baru bisa memperkecil ketertinggalan di babak kedua melalui dua gol dari Dejan Kulusevski dan Richarlison. Namun, kekalahan ini menjadi yang ke-12 bagi Tottenham dari 22 pertandingan di Liga Inggris musim 2024/2025, dengan pasukan Ange Postecoglou sudah tumbang 5 kali dari 6 laga terakhir.
Saat ini, Tottenham berada di urutan ke-15 klasemen Premier League dengan 24 poin, hanya berjarak 8 angka dari zona degradasi. Performa buruk ini mendapat kritik keras dari Carragher, yang tak habis pikir bagaimana Spurs bisa kebobolan tiga gol di babak pertama.
"Anda tidak mungkin ketinggalan 3-0 dari Everton pada babak pertama - dan itu bisa lebih buruk. Ini kacau. Tottenham sangat naif dalam segala hal yang mereka lakukan," kata Carragher kepada Sky Sports.
"Ini seperti menonton pertandingan akademi anak-anak, di mana manajer terus menyuruh mereka bermain dan hasilnya tidak penting," ujarnya menambahkan.
Comments
0 comment