Tanaman Endemik ditanam untuk penuhi Pewarna Alami Ulos Silalahi di Dairi

Dairi – Dalam rangka mewujudkan Dairi yang asri dan juga hijau, sembari menjawab persoalan yang dihadapi para penenun Ulos Silalahi yang saat ini sangat bergantung pada tumbuhan dan tanaman endemik yang tumbuh di tanah Silahisabungan.

Pemkab Dairi menggelar kegiatan bakti sosial berupa penanaman pohon dalam acara yang bertajuk ‘Gerakan Dairi Hijau’ di Kecamatan Silahisabungan, Jumat (24/07/2020).

Hadir Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu didampingi oleh KetuaDewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) Kabupaten Dairi Romy Mariani Eddy Berutu, seperti diketahui, tumbuhan dan tanaman endemik ini sebagai bahan dasar pewarna alami untuk pewarna benang bahan pembuat Ulos Tenun Silalahi.

Dalam sambutanya Romy Mariani Eddy Berutu mengatakan bahwa para penenun sangat membutuhkan berbagai tumbuhan endemik yang ada di Kecamatan Silalahi yang mulai langka ditemukan oleh para penenun sebagai bahan baku pewarna alami.

“Selain itu untuk mendukung kelestarian alam di tempat Wisata Tao Silalahi agar tetap asri dan lestari serta menjaga keseimbangan alam di tempat wisata sekitar pantai Tao Silalahi,” kata dia.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu mengatakan, bumi ini bukan untuk hari ini dan bukan untuk manusia saat ini saja. Namun harus diwariskan ke generasi anak cucu.

“Selain itu, kita harus memanfaatkan alam ini di antaranya pohon-pohon endemik yang ada di Silahisabungan, diantaranya sebagai bahan pewarna yang dimanfaatkan oleh para Penenun Ulos Silalahi yang ada di Silahisabungan,” ujarnya.

Sumber : Sindo 
Editor    : Yedija M

Baca Juga  Hari Raya, Pos Polisi Merek Tetap Beroperasi di gerbang menuju Dairi
Share