30 Pelajar SMK Bakal Pamer Karya Busana di East Java Fashion Harmony
Oleh BASRA (Berita Anak Surabaya)
Verrinza (baju merah) dan Gladista (paling kiri), dua siswi SMK 8 Surabaya, yang terpilih tampil di ajang East Java Fashion Harmony 2024. Foto: Masruroh/Basra
Verrinza (baju merah) dan Gladista (paling kiri), dua siswi SMK 8 Surabaya, yang terpilih tampil di ajang East Java Fashion Harmony 2024. Foto: Masruroh/Basra

Gelaran East Java Fashion Harmony (EJFH) 2024 tidak hanya akan menampilkan karya busana dari para desainer profesional tapi juga karya dari desainer muda berbakat. Setidaknya 30 karya busana dari siswa siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang terpilih dari 38 Kabupaten/Kota di Jawa Timur, berkesempatan tampil pada East Java Fashion Harmony 2024.

30 karya tersebut berasal dari 30 pelajar yang telah berhasil menyisihkan ratusan kandidat. Pemilihan dilakukan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Timur (Disbudpar Jatim) bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Jawa Timur (Dindik Jatim).

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jatim Evi Afianasari mengatakan, pihaknya berharap ke depan setelah mengikuti ajang ini, siswa SMK terpilih dapat mengembangkan diri sebagai profesional desainer, sehingga mampu bersaing dengan desainer terkenal.

“Mereka dapat membuka usaha agar dapat tercipta lapangan pekerjaan dan dapat memberikan kontribusi terhadap pengembangan industri fashion yang kompetitif dalam menghadapi pasar global,” ujar Evy kepada Basra, akhir pekan kemarin.

Salah satu siswi SMK yang terpilih adalah Verrinza Jasmine Andinin, siswi kelas 11 SMKN 8 Surabaya. Verrinza menyampaikan terima kasih karena dipercaya untuk menampilkan karya busananya pada gelaran EJFH yang akan dihelat pada 22 Juni mendatang.

30 Pelajar SMK Bakal Pamer Karya Busana di East Java Fashion Harmony
www.garrya.com

Verrinza mengatakan, desain yang akan ia bawakan seluruh bahan-bahannya telah disediakan dan difasilitasi oleh Dekranasda dan Dindik Jatim.

“Untuk tema adalah kebaya kekinian, modifikasi kebaya kutubaru dimodif menjadi kebaya kekinian,” tutur Verrinza.

Selain Verrinza, siswi SMKN 8 Surabaya lainnya yang juga berhasil menembus 30 desainer SMK terpilih adalah Gladista Nur Sabrina. Ia mengaku senang, karena bisa mengalahkan ratusan desainer SMK lainnya.

“Sebelumnya gak nyangka bisa keterima dari 300an, ditampung hingga 30 peserta, rasanya luar biasa. Terima kasih buat panitia dan Dekranasda,” ucap Gladista.

Gladista pada gelaran EJFH ini akan menampilkan tema kebaya modern dengan desain dasarnya adalah kebaya Kartini.

“Temanya kebaya, saya modern fashion kebaya kartini klasik. Saya modifikasi ulang menjadi lebih modern agar anak anak muda mau mencintai, memakai kebaya zaman sekarang,” tukas Gladista.

https://kumparan.com/beritaanaksurabaya/30-pelajar-smk-bakal-pamer-karya-busana-di-east-java-fashion-harmony-22uOExxRr0e

What's your reaction?

Comments

https://www.hitabatak.com/assets/images/user-avatar-s.jpg

0 comment

Write the first comment for this!

Facebook Conversations